Rabu, 05 November 2014

Daftar Gunung Di Jawa Barat


Provinsi Jawa Barat berada di bagian barat Pulau Jawa. Wilayahnya berbatasan dengan Laut Jawa di utara, Jawa Tengah di timur, Samudera Hindia di selatan, serta Banten dan DKI Jakarta di barat.
Kawasan pantai utara merupakan dataran rendah. Di bagian tengah merupakan pegunungan, yakni bagian dari rangkaian pegunungan yang membujur dari barat hingga timur Pulau Jawa. Titik tertingginya adalah Gunung Ciremay, yang berada di sebelah barat daya Kota Cirebon. Sungai-sungai yang cukup penting adalah Sungai Citarum dan Sungai Cimanuk, yang bermuara di Laut Jawa.

Berikut daftar gunung-gunung di Jawa Barat :

GUNUNG CEREMAI (3.078 mdpl) Aktif
Gunung Ceremai atau Ciremai secara administratif termasuk dalam wilayah tiga kabupaten, yakni Kabupaten Cirebon, Kabupaten Kuningan dan Kabupaten Majalengka, Provinsi Jawa Barat. Gunung ini merupakan gunung tertinggi di Jawa Barat.



GUNUNG PANGRANGO (3.019 mdpl)
Gunung Pangrango merupakan sebuah gunung yang terdapat di pulau Jawa, Indonesia. Gunung Pangrango mempunyai ketinggian setinggi 3.019 meter. Puncaknya dinamakan Mandalawangi. Merupakan gunung tertinggi kedua di Jawa Barat setelah Ceremai.


GUNUNG GEDE (2.958 mdpl) Aktif
Gunung Gede berada dalam ruang lingkup Taman Nasional Gede Pangrango, yang merupakan salah satu dari lima taman nasional yang pertama kali diumumkan di Indonesia pada tahun 1980. Gunung ini berada di wilayah tiga kabupaten yaitu Kabupaten Bogor, Cianjur dan Sukabumi, dengan ketinggian 1.000 - 3.000 m.


GUNUNG CIKURAY (2.818 mdpl) Aktif
Adalah sebuah gunung yang terletak di Kabupaten Garut, Jawa Barat, Indonesia. Gunung Cikurai mempunyai ketinggian 2.818 meter di atas permukaan laut dan merupakan gunung tertinggi keempat di Jawa Barat setelah Gunung Gede. Gunung ini berada di perbatasan kecamatan Bayongbong, Cikajang, dan Dayeuh Manggung.

GUNUNG PAPANDAYAN (2.665 mdpl) Aktif
Gunung Papandayan adalah gunung api yang terletak di Kabupaten Garut, Jawa Barat tepatnya di Kecamatan Cisurupan. Gunung dengan ketinggian 2665 meter di atas permukaan laut itu terletak sekitar 70 km sebelah tenggara Kota Bandung.

Selasa, 21 Oktober 2014

Masyarakat Pecinta Gotong Royong Koto Panalok, Sumatera Barat


Jorong atau Kampung Koto Panalok terletak di desa Kapau, Kabupaten Agam Sumatera Barat. Beberapa hari yang lalu saya mendapat kesempatan untuk mnginjakan kaki di kampung tersebut.
Kampung yang begitu Indah pemandangan alamnya. Pesawahan yang luas dan pegunungan serta perbukitan disekelilingnya yang menghiasi kampung tersebut. Keindahan alam yang sungguh luar biasa.

Masyarakat di kampung ini memiliki budaya gotong royong yang sangat kuat sekali.

Kamis, 02 Oktober 2014

Desa Kapau Sumatera Barat

Desa Kapau Terletak di Kecamatan Tilatang Kamang Kabupaten Agam Sumatera Barat memiliki pesona alam budaya yang luar biasa.

Secara geografis desa Kapau terletak di dataran rendah yang di kelilingi pegunungan. Sebagian besar desa ini adalah pesawahan, sisanya permukiman dan perkebunan waga.

Seperti desa-desa lainnya di ranah minang, di desa ini banyak ditemukan rumah gadang yang merupakan ciri khas sumatra barat. 
Di desa ini kita dapat menikmati hidangan kuliner "Nasi Kapau" makanan khas desa Kapau yang sudah mendunia.

Desa kapau terletak tidak jauh dari kota Bukit Tinggi yang merupakan salah satu kota besar di Sumatera Barat.

Minggu, 28 September 2014

Hiking Sehari Ke Gunung Tangkuban Perahu Via Jaya Giri

Tangkuban Parahu atau Gunung Tangkuban Perahu adalah salah satu gunung yang terletak di Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Sekitar 20 km ke arah utara Kota Bandung, dengan rimbun pohon pinus dan hamparan kebun teh di sekitarnya, Gunung Tangkuban Parahu mempunyai ketinggian setinggi 2.084 meter.

Jika anda punya keinginan untuk hiking sementara waktu anda terbatas, kegiatan ini mungkin bisa menjadi pilihan untuk anda. Hiking satu hari ke Gunung Tangkuban Perahu melalui rute Jaya Giri Lembang.
Jika anda berangkat dari Bandung dan tidak membawa kendaraan, anda bisa menggunakan angkutan umum atau angkot jurusan Ciroyom-Lembang. Ongkosnya Rp. 6.000,- sampai dengan perempatan jalan masuk ke pintu gerbang masuk Jaya Giri. Dari perempatan tersebut anda harus jalan kaki kurang lebih 30 menit untuk sampai ke gerbang  masuk Jaya Giri. Atau bisa turun di gerbang Jaya Giri menggunakan angkot yg dari Bandung. Jika anda pintar menawar ongkosnya kurang lebih Rp. 10.000,- dari Bandung sampai dengan pintu gerbang masuk Jaya Giri. Atau alternatif lain bisa menggunakan jasa ojeg.
Sampai di pintu gerbang masuk ke Jaya Giri, anda harus membayar tiket Rp.5.000,- per orang. Di pintu gerbang ini anda dapat menyiapkan perbekalan dan fisik dahulu sebelum memulai aktifitas. Terdapat warung makanan yang menyediakan makanan khas dan enak-enak.
Dari pintu gerbang masuk, anda jalan lurus terus mengikuti jalur. Jalanannya sedikit menanjak dan mulai masuk ke perkebunan pinus milik perhutani yang dikelola oleh masyarakat. Setelah masuk ke perkebunan pinus, perjalanan akan dimanjakan oleh udara sejuk dan pemandangan hutan yg indah.
Setelah berjalan kurang lebih satu jam, anda akan menemui perempatan.

Ringasan Perjalanan :
I. PERGI
- Naik Angkot Gasibu - Siliwangi @ 2.000,-
- Naik Angkot Siliwangi - Setiabudi @ 4.000,-
- Naik Angkot Setiabudi - Jaya Giri Lembang @ 7.000,-
- Tiket Masuk Jaya Giri @ 5.000,-
 II. PULANGA
- Angutan Terminal Kawah Ratu - Cikole Lembang @ 8.000,-
- Angutan Pedesaan Cikole - Lembang @ 5.000,-
- Angutan Lembang - Setiabudi @ 5.000,-