Selasa, 21 Oktober 2014

Masyarakat Pecinta Gotong Royong Koto Panalok, Sumatera Barat


Jorong atau Kampung Koto Panalok terletak di desa Kapau, Kabupaten Agam Sumatera Barat. Beberapa hari yang lalu saya mendapat kesempatan untuk mnginjakan kaki di kampung tersebut.
Kampung yang begitu Indah pemandangan alamnya. Pesawahan yang luas dan pegunungan serta perbukitan disekelilingnya yang menghiasi kampung tersebut. Keindahan alam yang sungguh luar biasa.

Masyarakat di kampung ini memiliki budaya gotong royong yang sangat kuat sekali.

Kamis, 02 Oktober 2014

Desa Kapau Sumatera Barat

Desa Kapau Terletak di Kecamatan Tilatang Kamang Kabupaten Agam Sumatera Barat memiliki pesona alam budaya yang luar biasa.

Secara geografis desa Kapau terletak di dataran rendah yang di kelilingi pegunungan. Sebagian besar desa ini adalah pesawahan, sisanya permukiman dan perkebunan waga.

Seperti desa-desa lainnya di ranah minang, di desa ini banyak ditemukan rumah gadang yang merupakan ciri khas sumatra barat. 
Di desa ini kita dapat menikmati hidangan kuliner "Nasi Kapau" makanan khas desa Kapau yang sudah mendunia.

Desa kapau terletak tidak jauh dari kota Bukit Tinggi yang merupakan salah satu kota besar di Sumatera Barat.